Thursday, February 2, 2012

Ponsel Canggih Sering Digunakan di Toilet



Ponsel Canggih Sering (ponsel pintar) Digunakan di Toilet - Hasil survei ini akan membuat kita terperangah. Ternyata ponsel pintar (canggih) yang saat ini semakin lengkap fiturnya, paling sering digunakan di toilet. 

Sedikitnya 3/4 dari seribu orang partisipan survei di Amerika Serikat yang dilakukan 11Mark, mengaku menggunakan ponsel pintar mereka saat berada di kamar mandi. 

Berdasarkan jenis kelamin, pria dan wanita jumlahnya hampir sama, sekitar 74% dan 76%.

Selain itu, 30% pria mengatakan mereka tidak akan pernah ke toilet tanpa ponsel pintar mereka, sedangkan untuk wanita hanya 20% mengatakan hal yang sama. 

Hal yang paling umum dilakukan adalah menjawab SMS, mengirim email, menggunakan aplikasi, menelpon dan bahkan melakukan transaksi. 

Tercatat juga bahwa pengguna Android (87%) dan BlackBerry (84%) yang paling sering menggunakan ponsel pintar mereka, namun pengguna iPhone (77%) tidak terlalu banyak. 

Jika dilihat dari segi umur, Generasi Y (kelahiran 1977-sekarang) adalah pengguna ponsel pintar yang paling sering beraktivitas dengan ponsel pintar mereka saat berada di toilet. 

Kemudian diikuti oleh Generasi X (kelahirdan 1965-1976), Baby Boomers (kelahiran 1946-1964), dan terakhir Generasi Senior (kelahiran sebelum 1946)
Ponsel Pintar paling Sering Digunakan di Toilet
Post: Ponsel Canggih Sering Digunakan di Toilet; Blog Gadget; Rating: 100%

3 comments:

  1. kalo aku di toilet malah konsentrasi penuh, agar lancar. hahaha

    ReplyDelete
  2. Orang2 yang kelahiran tahun 1977 ke atas masih sangat muda (pekerja muda) mungkin saja dipengaruhi oleh aktifitas yang menumpuk dan padat sehingga saat di toilet pun tidak pernah lepas dari yang namanya hp..
    Tapi unik juga ya,,

    ReplyDelete
  3. Bener bener ya orang sekarang pada gila teknologi dan dimanapun tidak dapat lepas dari ponsel..

    ReplyDelete

No Spam Here Please