Teknologi Baterai Cair sebagai Energi Alternatif. TED (Technology, Entertainment and Design) adalah rangkaian konferensi yang dirancang untuk memaparkan ide yang brilian. Pembicara diberi waktu hanya selama 18 menit untuk menyampaikan ide mereka
Profesor insinyur Donald Sadoway pada hari Kamis menggunakan papan tulis kapur kuno pada pertemuan bergengsi TED untuk menulis formula baterai cair yang pada suatu hari nanti diharapkan dapat mengurangi kebutuhan sumber energi.
"Permintaan listrik harus selalu seimbang dengan persediaan," ujar Sadoway di California selatan.
Baterai yang tidak mahal yang terbuat dari logam cair dapat menyimpan listrik dari panel surya, kincir angin, atau fasilitas pembangkit energi lainnya dan menyimpannya untuk waktu ketika diperlukan.
Hal ini merupakan perubahan besar dari sistem energi yang tidak mempunyai cadangan seperti sekarang ini.
"Baterai menyalakan perangkat di sini. Dengan itu kita dapat memeroleh listrik dari matahari bahkan ketika matahari tidak bersinar.
Sadoway dan tim mahasiswa dari Massachusetts Institute of Technology sangat percaya diri atas kreasi mereka sehingga mereka membuka Liquid Metal Battery Corporation dan berencana untuk menjual model baterai seukuran meja dalam waktu dua tahun.
Pendiri Microsoft, Bill Gates adalah salah satu yang mendukung perusahaan tersebut.
Perusahaan berencana untuk menjual baterai seukuran kontainer sebesar 40 kaki dan dapat menyimpan listik yang cukup untuk melayana kebutuhan harian rata-rata 200 rumah tangga AS.
"Anda dapat menyimpan baterai ini di basement dan mengambil energi dalam waktu yang singkat."
"Hal ini berarti kita tidak perlu membangun lebih banyak pembangkit energi ketika energi sudah mulai menurun," ujarnya. "Energi ini tidak ada batasnya, bukan hanya dapat diperbarui."
Logam utama dalam baterai yang biasa digunakan adalah vanadium dan magnesium, ujar profesor tersebut.
TED (Technology, Entertainment and Design) adalah rangkaian konferensi yang dirancang untuk memaparkan ide yang brilian. Pembicara diberi waktu hanya selama 18 menit untuk menyampaikan ide mereka.
Teknologi Baterai Cair sebagai Energi Alternatif
Pasti harganya tidak murah, sebelum 2 tahun mendatang moga2 kita bisa memproduksi sendiri baterai seperti ini..
ReplyDeletetrims atas infonya
Amazing artikel…. Semoga saya bisa praktekan tipsnya dan berhasil
ReplyDelete